Peresmian 3 PLBN di Kaltara Wujud Nyata Pemerintah Pusat Dukung Pembangunan Perbatasan

Img 20241003 wa0066 teraskaltara. Id
Salah satu yang diresmikan Presiden Joko Widodo, PLBN Sungai Nyamuk yang berada di Sebatik, Kabupaten Nunukan.

TANJUNG SELOR, TerasKaltara.id –  Peresmian 3 Pos Lintas Batas Negara (PLBN) di Provinsi Kaltara yang dilakukan Presiden Joko Widodo, Rabu (2/10/2024) disambut baik Penjabat Sementara (Pjs) Gubernur Kaltara, Togap Simangunsong.

Ketiga PLBN yang diresmikan, yaitu PLBN Sei Nyamuk dan PLBN PLBN Labang di Kabupaten Nunukan serta PLBN Long Nawang di Kabupaten Malinau.

“Ini merupakan wujud realisasi Nawacita Presiden Joko Widodo, yakni membangun dari pinggiran. Harus kita syukuri, Presiden meresmikan PLBN di akhir masa jabatannya ,” ujarnya, Kamis (3/10/2024).

Selain itu, menurutnya peresmian 3 PLBN yang ada di Provinsi Kaltara, sebagai wujud nyata pemerintah pusat untuk mendukung pembangunan. Khususnya di wilayah perbatasan seperti di Provinsi Kaltara, sebagai cerminan pembangunan Indonesia.

 

“Karena memang nawacitanya beliau pada saat beliau menjadi presiden pertama dulu, yaitu membangun dari pinggiran dan benar-benar di wujudkannya. Apalagi, lanjut dia, di PLBN tersebut tidak hanya sebagai pintu masuk, melainkan juga bisa digunakan sebagai berwisata serta peningkatan ekonomi pelaku UMKM,” tuturnya.

Ia tambahkan, melalui peresmian PLBN merupakan upaya pemerintah untuk percepatan pembangunan di daerah perbatasan. Terlebih lagi di PLBN tersebut tidak hanya sebagai pintu imigrasi, tetapi juga bisa digunakan tempat wisata.

“Termasuk juga bisa digunakan oleh pelaku UMKM. Jadi prinsip daripada bapak Presiden itu adalah perbatasan antar negara Indonesia adalah muka atau wajah Indonesia ke negara lain,” tandasnya.

Setelah perhatian pemerintah ini terwujud dalam PLBN, Pjs Gubuernur meminta masyarakat Kaltara  menjaga fasilitas PLBN yang telah diresmikan tersebut.

“Peresmian ke-3 PLBN di Kaltara ini sebagai bentuk wujud nyata negara hadir di daerah perbatasan. “Kita realistis saja. Sudah ada 15 PLBN di Indonesia yang sudah diresmikan dan tiga diantaranya ada di Kaltara. Ini harus kita jaga bersama-sama,” tuturnya. (rn)

 

Pos terkait