BULUNGAN, TerasKaltara.id – Polda Kaltara beserta jajaran Polres dan Polresta di lingkungan Polda Kaltara melaksanakan kegiatan analisa dan evaluasi (anev), situasi kamtibmas masyarakat dan juga membahas terkait kesiapan Pilkada Tahun 2024, Senin (03/06/2024).
Kegiatan tersebut dilaksanakan di ruang rapat Kapolda Kaltara dan dipimpin langsung oleh Kapolda Kaltara Irjen Pol Daniel Adityajaya, S.H., S.I.K., M.Si.
Rapat Anev dihadiri juga Wakapolda Kaltara Brigjen Pol. Dr. Golkar Pangarso Rahardjo Winarsadi, S.H., S.I.K., M.H., Irwasda Polda Kaltara dan diikuti oleh seluruh PJU Polda Kaltara Serta Kapolres dan Kapolresta jajaran secara daring.
Anev ini bertujuan untuk mengevaluasi atas hasil-hasil kinerja seluruh satuan kerja dan satuan wilayah yang sudah dilakukan selama satu bulan terakhir.
Kapolda Kaltara membahas evaluasi data gangguan kamtibmas dan Asta Siap Operasi Mantap Praja pengamanan Pilkada Gubernur, Bupati dan Walikota Tahun 2024 nanti.
“Seluruh pejabat utama dan para jajaran Polres maupun Polresta di tahap Pilkada nantinya harus berupaya untuk menjaga kondusifitas sitkamtibmas,” ujar Kapolda.
Kapolda juga mengungkapkan untuk gangguan kamtibmas yang tertinggi adalah tindak pidana pencurian dengan pemberatan, sehingga semua jajaran diminta untuk meminimalisir.
“Masing – masing Polres harus lebih aktif lagi melaksanakan giat preemtif dan preventifnya. Serta terarah pada potensi gangguan yang dapat mengakibatkan terjadinya gangguan nyata,” tegasnya.
Kemudian, Kapolda juga turut membahas permasalahan Pilkada, diantaranya adanya Polres yang belum menerima penyerahan NPHD.
Kemudian terkait dengan kesiapan menghadapi Pilkada tahun 2024, Kapolda menekankan agar terlebih dahulu melaksanakan deklarasi pemilu damai, sispamkota dan pelatihan kepada personel.
“Penguatan patroly cyber di media sosial yang berpotensi menimbulkan gangguan kamtibmas,” katanya. (*)