TANA TIDUNG, TerasKaltara.id – Malam Ta’aruf dan Pelantikan Dewan Hakim Musabaqoh Tilawatil Qur’an (MTQ) IX Tingkat Provinsi Kalimantan Utara digelar meriah dengan menampilkan sejumlah tarian adat dan qasidah rebana dari tuan rumah Kabupaten Tana Tidung, Minggu (9/6/2024) malam
Perhelatan akbar yang digelar di Pendopo Djaparuddin Tana Tidung ini selain dihadiri Bupati Tana Tidung, Ibrahim Ali beserta Ketua TP PKK Kabupaten Tana Tidung, Vamelia Ibrahim.
Dihadiri juga Wakil Bupati Nunukan, Forkopimda Kalimantan Utara, Forkopimda Kabupaten Tana Tidung, Para Ketua Kafilah se Kabupaten Kota di Kaltara, Dewan Hakim para pendamping dan official, Kepala OPD di lingkungan Pemkab Tana Tidung, Ketua MUI Kaltara, Ketua MUI Tana Tidung maupun organisasi masyarakat.
Acara di mulai dengan Lantunan ayat suci alquran yang di bacakan oleh Juara II Qori Internasional di Kuala lumpur, dilanjutkan dengan Pelantikan Dewan Hakim, sambutan Gubernur Kaltara yang dibacakan oleh Bupati Tana Tidung.
“Atas nama pribadi dan Pemerintah Kabupaten Tana Tidung, menyampaikan ucapan selamat datang kepada Slseluruh Kafilah MTQ Ke IX Tingkat Provinsi Kalimantan Utara di Bumi Upun Taka,” ujar Ibrahim Ali dalam sambutannya.
Ia tambahkan, Tana Tidung yang merupakan kabupaten termuda di Kaltara memiliki penduduk sekitar 27.000 jiwa yang terbagi dalam 5 kecamatan. Saat ini Tana Tidung semakin berkembang dan membangun kabupaten yang lebih maju dari sebelumnya.
Pada pelaksanaan MTQ ke XI Tingkat Provinsi Kalimantan Utara ini Tana Tidung menjadi tuan rumah, ia bersama masyarakat maupun pemda Tana Tidung sudah mempersiapkan segala hal untuk mensukseskan kegiatan dan memastikan seluruh rangkaian acara berjalan dengan aman dan lancar.
“Namun tentunya masih banyak kekurangan, baik dari sisi sarana dan praasarana, segi pelayanan, atau sari segi kegiatan. Saya atas nama pribadi dan Pemerintah Daerah memohon maaf dalam segala kekurangan tersebut. Segala masukan akan kami terima dan akan kami jadikan evaluasi kedepannya,” kata Ibrahim Ali.
Dijadwalkan MTQ tingkat Provinsi Kaltara ini akan digelad pada hingga 13 Juni mendatang. Tana Tidung menargetkan juara umum. (*/saf)