Tarakan,Teraskaltara.id – Upacara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 TNI Angkatan Udara yang digelar di Lanud Anang Busra, Tarakan, berlangsung khidmat meski sempat diguyur gerimis, Rabu (9/4/2025).
Gubernur Kalimantan Utara, Dr. H. Zainal Arifin Paliwang, S.H., M.Hum., turut hadir dalam upacara tersebut bersama jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kalimantan Utara.
Upacara dipimpin langsung oleh Komandan Lanud Anang Busra, Kolonel Pnb Dedy Supriyanto, dan dilanjutkan dengan acara syukuran serta pemotongan tumpeng.
Dalam suasana penuh keakraban, Gubernur Zainal turut memeriahkan acara dengan menyumbangkan lagu “Selamat Ulang Tahun” milik grup band Jamrud, yang disambut meriah oleh para tamu undangan dan prajurit TNI AU.
Perayaan ini menjadi momen refleksi dan kebanggaan atas dedikasi TNI Angkatan Udara dalam menjaga kedaulatan udara Indonesia, khususnya di wilayah perbatasan Kalimantan Utara.(dkisp)