Home » POLITIK » Jumlah DPT Tana Tidung Bakal Bertambah dari DPS

Jumlah DPT Tana Tidung Bakal Bertambah dari DPS

Redaksi01 18 Sep 2024 4

TANA TIDUNG, TerasKaltara.id – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Tana Tidung menyamakan persepsi dalam Rapat Koordinasi (Rakor) terkait penetapan Daftar Pemilih Tetap (DPT) dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) di Tana Tidung dengan menghadirkan instansi terkait, pada Rabu (18/9/2024).

Divisi Perencanaan Data dan Informasi, KPU Tana Tidung, Alam Saputra menyatakan pihaknya tidak bisa terlibat sendiri terkait penetapan DPT. Sehingga butuh masukan dari Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) maupun instansi terkait lainnya, termasuk Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) yang ada di Kabupaten Tana Tidung.

“Termasuk TNI, Polres, Disdukcapil dan Bawaslu. Sebagai data pemilih adalah darahnya Pemilu. Dari sumber data pemilih ini yang kemudian menentukan semua terkait logistik, surat suara dan hal lainnya ditentukan berdasarkan penetapan DPT,” tuturnya.

Rakor ini sendiri dilakukan sebelum dilakukan penetapam DPT yang akan dilakukan besok (19/9/2024). Melalui rapat yang dilakukan untuk mengakomodir masukan berkaitan daftar pemilih.

Sehingga, saat dilakukan penetapan DPT akan dilakukan bahan evaluasi dan kelengkapan administrasi.

“Contohnya ketika ada pemilih yang baru masuk dan terdata di kabupaten lain dan ada juga di kita, maka harus menunjukkan bukti autentik sebagai pemilih. Pertama KTP maupun kartu keluarga,” tandasnya.

Finalisasi DPT ini akan dilakukan besok, selanjutnya 22 September akan dilaksanakan penetapan DPT tingkat provinsi. Nantinya, saat penetapan dilakukan dan ternyata ada perubahan, bisa dilakukan di tingkat provinsi.

“Karena misalnya ada masukam dan tanggapan dari masing-masing masyarakat. Penetapan DPT awal bisa berubah sesuai dengan penetapan DPT di tingkat provinsi nanti,” terangnya.

Ia terangkan, untuk Daftar Pemilih Sementara (DPS) yang ditetapkan Agustus lalu sebanyak 19.375 orang. Potensi jumlah ini bertambah pada penetapan DPT.

Hal ini karena ada turunan data dari Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri). Sementara yang sudah terakomodir di aplikasi Sistem Data Pemilih (Sidalih) sekitar 19.504 pemilih.

“Insya Allah kalaupun besok ada tambahan, maka akan bertambah jumlahnya. Tapi, untuk teknis sejauh ini aman dan lancar,” ungkapnya.

Selain itu, turut dibahas juga tentang Daftar Pemilih Tambahan (DPTb) misalnya karena pindah memilih keluar atau masuk ke Tana Tidung. Sama halnya dengan DPT ini, perubahan jumlah dari DPS bisa dikarenakan adanya pemilih pindah dari luar masuk ke Tana Tidung.

“Datanya turun dari Kemendagri per tanggal 28 dan 30 Agustus (setelah penetapan DPS). Nanti ada tanggapan lagi dari Bawaslu, kemungkinan di DPT nanti jumlahnya bertambah dari DPS,” tegasnya. (*)

 

Comments are not available at the moment.

Sorry, the comment form has been disabled on this page/article.
Related post
Ibrahim-Sabri Ditetapkan Bupati dan Wabup Tana Tidung Terpilih 2025-2030  

Redaksi01

07 Feb 2025

TANA TIDUNG, TerasKaltara.id– Setelah Permohonan Perselisihan Hasil Pemilihan Umum (PHPU) Kepala Daerah Tana Tidung yang dimohonkan Said Agil-Hendrik tidak diterima Mahkamah Konstitusi (MK), selanjutnya malam tadi (6/2/2025), dilakukan penetapan Bupati dan Wakil Bupati Tana Tidung Terpilih. Penetapan dilakukan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Tana Tidung dapat Rapat Pleno yang digelar di Pendopo Djaparudin Tideng Pale, selanjutnya …

Kapolres Tana Tidung Kunjungi Satkamling Desa Sebawang   

Redaksi01

07 Feb 2025

TANA TIDUNG, TerasKaltara.id– Satkamling adalah satuan masyarakat yang berfungsi sebagai pengemban fungsi kepolisian yang dibentuk oleh masyarakat atas kemauan, kesadaran dan kepentingan untuk mengamankan lingkungannya. Guna memberikan dukungan dan juga sebagai pembina Satkamling, Kapolres Tana Tidung AKBP Erwin Manik, S.H., S.I.K., M.H melaksanakan kunjungan ke Satkamling Desa Sebawang Kecamatan Sesayap Kab. Tana Tidung. Rabu (05/02/2025) …

MK Nyatakan Permohonan PHPU Pilkada Tana Tidung Tidak Diterima, Dalil Tidak Terbukti

Redaksi01

05 Feb 2025

TANA TIDUNG, TerasKaltara.id – Sidang Perselisihan Hasil Pemilihan Umum (PHPU) Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Tana Tidung memasuki agenda mendengarkan putusan dari Mahkamah Konstitusi (MK), Rabu (5/2/2025). Untuk diketahui, perkara dengan Nomor 210/PHPU.BUP-XXIII/2025 ini dimohonkan oleh Pasangan Calon Nomor Urut 1 Said Agil dan Hendrik. Selaku Pihak Terkait, Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati nomor …

MK Kabulkan Penarikan Permohonan PHPU Bupati Nunukan  

Redaksi01

05 Feb 2025

JAKARTA, TerasKaltara.id– Mahkamah Konstitusi (MK) mengabulkan penarikan kembali terhadap permohonan Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Nunukan Nomor Urut 1 Andi M. Akbar Mattawang Djuarzah dan Serfianus. Sidang Pengucapan Ketetapan Nomor 156/PHPU.BUP-XXIII/2025 dalam Perselisihan Hasil Pemilihan Umum (PHPU) Kabupaten Nunukan Tahun 2024 ini dilaksanakan pada Selasa (4/2/2025) malam. “Mengabulkan penarikan kembali permohonan Pemohon omor Perkara …

MK Putuskan Tolak Permohonan PHPU Walikota Tarakan, Nyatakan Tidak Penuhi Syarat Formil   

Redaksi01

05 Feb 2025

TARAKAN, TerasKaltara.id– Putusan Perkara Perselisihan Hasil Pemilihan Umum (PHPU) Walikota Kota Tarakan Tahun 2024 dibacakan Majelis Hakim Mahkamah Konstitusi (MK) sekira pukul 14.33 Wita, Rabu (5/2/2025). Perkara dengan nomor 146/PHPU.WAKO-XXIII/2025 ini dengan pemohon Lembaga Analisis HAM Indonesia yang diwakili Ambo Tuwo, melalui kuasa hukumnya Muklis dan kawan kawan. Hakim Konstitusi Saldi Isra dalam pembacaan putusannya …

Rapat Pleno Terbuka KPU Kaltara Tetapkan Zainal-Ingkong Pemenang Pilkada 2024

Redaksi01

09 Jan 2025

TANJUNG SELOR, TerasKaltara.id – Rapat Pleno Terbuka Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kalimantan Utara (Kaltara), menetapkan pasangan calon (Paslon) Gubernur dan Wakil Gubernur, Zainal-Ingkong sebagai pemenang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kaltara tahun 2024, Kamis (9/1/2025). Setelah dinyatakan sebagai pemenang Pilkada, maka Paslon Zainal Arifin Paliwang dan Ingkong Ala ditetapkan sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Terpilih Periode …