NUNUKAN, TerasKaltara.id– Sebuah kecelakaan laut terjadi di Perairan Kinabasan, Kelurahan Nunukan Barat, Kecamatan Nunukan, Kabupaten Nunukan, Rabu (29/1/25) pukul 11.00 Wita.
Speedboat Cinta Putri yang membawa 16 penumpang, terbalik di tengah laut setelah menerjang gelombang besar.
“Dari 16 penumpang, 8 orang selamat, 4 orang meninggal dunia, dan 4 orang masih dalam pencarian,” kata Pelaksana BPBD Nunukan, Arief Budiman.
Menurut laporan, Speetboat Cinta Putri berangkat dari Dermaga Yamakker menuju Sei Bolong, kemudian menuju Dermaga Aji Putri, dan akhirnya menuju Kanduangan, Kecamatan Sei Menggaris.
Pukul 12.00 WITA, motoris Speetboat lainnya, Dian, melihat beberapa korban terapung di atas laut dan membawa 5 korban menuju Dermaga Yamakker Nunukan.
Sementara itu, Speetboat yang dikemudikan oleh Wawan, membawa 2 korban, dan perahu nelayan membawa 3 korban.
Korban yang selamat saat ini berada di Puskemas dan sebagian telah pulang ke rumah masing-masing. Sedangkan korban yang meninggal dibawa menuju RSUD Nunukan.
Motoris Speetboat Cinta Putri, Wawan, saat ini masih menjalani pemeriksaan di Polsek Nunukan.
Pihak berwenang terus melakukan monitoring dan berkoordinasi dengan Apkam/Apintel terkait perkembangan selanjutnya.(**)