Wagub Kaltara Apresiasi Kunjungan BNPP RI di Perbatasan

Wakil Gubernur Kalimantan Utara (Kaltara), Ingkong Ala, mengapresiasi kunjungan Badan Nasional Pengelola Perbatasan (BNPP) ke sejumlah wilayah perbatasan di provinsi paling utara Kalimantan
Wakil Gubernur Kalimantan Utara (Kaltara), Ingkong Ala, mengapresiasi kunjungan Badan Nasional Pengelola Perbatasan (BNPP) ke sejumlah wilayah perbatasan di provinsi paling utara Kalimantan

TERASKALTARA.ID, MALINAU – Wakil Gubernur Kalimantan Utara (Kaltara), Ingkong Ala, mengapresiasi kunjungan Badan Nasional Pengelola Perbatasan (BNPP) ke sejumlah wilayah perbatasan di provinsi paling utara Kalimantan ini. Kunjungan tersebut diharapkan dapat memperkuat sinergi antara pemerintah pusat dan daerah dalam meningkatkan kualitas pengelolaan wilayah perbatasan serta percepatan pembangunan infrastruktur di kawasan strategis tersebut.

Kunjungan BNPP ke Kaltara dinilai penting untuk mempercepat pemenuhan kebutuhan dasar masyarakat perbatasan sekaligus memperkuat ketahanan wilayah negara. Terlebih, beberapa wilayah perbatasan di Kaltara masih menghadapi tantangan keterbatasan akses dan infrastruktur dasar.

“Dengan kunjungan BNPP ke perbatasan di Kaltara ini, diharapkan dapat meningkatkan kerja sama antara pemerintah pusat dan daerah dalam mengembangkan perbatasan negara,” ujar Wakil Gubernur Ingkong Ala, Rabu (7/5/2025), usai menerima tim dari BNPP.

Ingkong menambahkan, pemerintah provinsi terus berkomitmen untuk memperhatikan pembangunan wilayah perbatasan, yang merupakan beranda terdepan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

Sebagai bentuk keseriusan, Ingkong Ala sebelumnya telah melakukan kunjungan kerja perdana ke wilayah perbatasan, seperti Apau Kayan di Kabupaten Malinau dan Long Bawan di Kecamatan Krayan Induk, Kabupaten Nunukan. Dalam kunjungan tersebut, ia bersama Gubernur Kaltara, Zainal A. Paliwang, meninjau langsung berbagai pembangunan dan mengevaluasi progres pekerjaan yang telah dilakukan sebelumnya.

“Kami ingin memastikan bahwa masyarakat perbatasan merasakan kehadiran negara. Oleh karena itu, setiap kunjungan ke perbatasan juga menjadi momen untuk mendengarkan aspirasi warga secara langsung,” tambahnya.

Pemerintah Provinsi Kaltara berharap kehadiran BNPP dapat mendorong percepatan pembangunan di kawasan perbatasan, mulai dari sektor transportasi, pendidikan, hingga layanan kesehatan, guna mendukung pemerataan pembangunan dan peningkatan kualitas hidup masyarakat. (dkisp)

Pos terkait