Wujud Pembinaan Rohani, Oikoumene Tana Tidung Luncurkan Ibadah Bulanan di Kantor Wakil Bupati

Anggota Oikoumene Aparatur Sipil Negara (ASN) Kabupaten Tana Tidung menggelar ibadah singkat di ruang kerja Wakil Bupati, Senin (4/25).

Tana Tidung, Teraskaltara.id – Anggota Oikoumene Aparatur Sipil Negara (ASN) Kabupaten Tana Tidung melaksanakan ibadah singkat di ruang kerja Wakil Bupati Tana Tidung, Senin (14/4/2025).

Kegiatan ini merupakan bagian dari implementasi program kerja Bidang Pelayanan dalam kepengurusan Oikoumene yang baru. Ibadah dirancang sebagai kegiatan rohani rutin yang akan dilaksanakan setiap bulan.

Selain sebagai sarana pembinaan spiritualitas, ibadah ini bertujuan mempererat kebersamaan dan semangat pelayanan di antara ASN beragama Kristen/Katolik di lingkungan Pemerintah Kabupaten Tana Tidung.

“Ini adalah bentuk komitmen kami untuk menguatkan spiritualitas sekaligus membangun kebersamaan ASN dalam menjalankan tugas pelayanan publik,” ujar salah satu perwakilan Oikoumene Tana Tidung.

Kegiatan ini diharapkan dapat menjadi ruang pembinaan yang ringkas namun bermakna, sekaligus memperkuat nilai-nilai kekeluargaan dan solidaritas dalam menjalankan tugas sebagai pelayan masyarakat. (*/ Dkisp)

Pos terkait